Detail Berita

PERAYAAN HALAL BIHALAL SEKALIGUS LOUNCHING PERPUSTAKAAN DIGITAL DAN PELEPASAN PESERTA BENCHMARKING SMA NEGERI 2 SKANTO KE SMA NEGERI 1 SEMARAPURA BALI

Jumat, 19 April 2024 09:28 WIB
163 |   -

Jumat, 19 April 2024

Sebagai upaya dalam rangka mempererat silaturahmi sekaligus sebagai bentuk maaf-memaafkan setelah menunaikan ibadah puasa Ramadhan dan Idul Fitri, Selasa,16 April 2024 SMA Negeri 2 Skanto melaksanakan kegiatan "Halal Bihalal sekaligus Lounching Perpustakaan Digital  dan Pelepasan Rombongan Bencmarking SMA Negeri 2 Skanto ke SMA Negeri 1 Semarapura Bali". Adapun tema yang diangkat pada Halal Bihalal kali ini yaitu "Melalui Halal Bihalal kita tingkatkan nilai keberagaman dan toleransi antar umat beragama". Dalam Tausyiahnya ustadz Mar'ruf menyampaikan bahwa hendaknya Halal Bihalal ini menjadi momen untuk menyempurnakan ibadah dengan saling memaafkan antar sesama, baik antar guru dengan guru, guru dengan siswa, siswa dengan siswa bahkan keluarga besar sekolah lainnya tanpa membeda-bedakan agama, suku maupun ras.

Setelah perayaan Halal Bihalal maka dilanjutkan dengan Lounching Perpustakaan Digital SMA Negeri 2 Skanto oleh Pengawas Pembina SMA Bapak Drs. Jellam Tampubolon, M.H mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Keerom yang ditandai dengan Penandatangan Prasasti Lounching atau Peluncuran Perpustakaan Digital SMA Negeri 2 Skanto. Sebelum Penandatangan Prasasti Bapak Drs. Jellam Tampubolon, M.H dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam rangka meningkatkan minat baca peserta didik di era digitalisasi Perpustakaan Digital merupakan  langkah yang positif.  Perpustakaan Digital sudah merupakan Program  Dinas Pendidikan Kabupaten Keerom sejak 2 tahun lalu, namun sampai saat ini baru SMA Negeri 2 Skanto yang mewujudkan program tersebut. Untuk itu atas nama Dinas Pendidikan Kabupaten Keerom beliau  memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kepala SMA Negeri 2 Skanto Bapak Mesak Mantek, S.Pd.,M.Si. yang telah mewujudkan program Perpustakaan Digital dengan biaya mandiri.

Rangkaian acara selanjutnya yaitu Pelepasan Rombongan Benchmarking-Studi Mandiri  yang terdiri dari 11 orang peserta didik, 3 orang guru pendamping dan 1 kepala sekolah. Pelepasan ditandai dengan pengalungan tanda peserta oleh Pengawas Pembina SMA Negeri 2 Skanto dan  diikuti oleh Pejabat dan tamu undangan yang hadir. Selanjutnya rombongan Benchmarking-studi mandiri akan berangkat menuju Bali pada hari Rabu tanggal 17 April 2024 selama 10 (sepuluh hari) dan akan kembali pada tanggal 27 April 2024 bertempat di SMA Negeri 1 Semarapura Bali.

Kegiatan kali ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Keerom yang di wakili oleh Pengawas Pembina SMA Negeri 2 Skanto Bapak Drs. Jellam Tampubolon, M.H, KaPolsek Skanto, Danramil Skanto, Kepala Distrik Skanto, Kepala Kampung Arsopura, Kepala Bank Papua Capem Skanto, Pengurus Komite SMANDA, Orang tua Peserta didik Benchmarking, Guru dan peserta didik SMA Negeri 2 Skanto.

Seluruh Rangkaian Acara diakhiri dengan kunjungan ke Perpustakaan SMANDA serta ramah tamah.

Semakin banyak kamu membaca, semakin banyak yang kamu tahu.

 Semakin banyak yang engkau pelajari, semakin banyak tempat yang akan kau kunjungi. (Dr.Seuss).

SMANDA BISA!!!!!!!

 

 

 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini